Review Buku: Semarak Idul Fitri di 5 Benua - 20 Negara
Judul Buku: Semarak Idul Fitri di 5 Benua - 20 NegaraPenulis: Wulan Mulya Pratiwi, Novia Sabda, dkkKategori: Buku AnakPenerbit: Ziyad BooksCetakan/Tahun Terbit: 1/2018Jumlah Halaman: 188ISBN: 978-602-317-448-5
"Kita ndak mau, Ma," ucap Tahir dengan nada tegas kepada ibunya.
"Kenapa kamu tidak mau? Itu tradisi adat kita," kejar Mama lagi
"Tradisi macam apa itu Ma? Buat badan sakit-sakit. kita ndak mau ikutan tradisi begitu lah,"ucap Tahir lagi sambil ngeloyor pergi.
"Tahir, Mama belum selesai bicara!" kejar Mama menyusul Tahir.
Tradisi Pukul Sapu yang diselenggarakan secara rutin setiap tujuh hari setelah Idul Fitri itu tampak meriah dan ramai.
Penontonnya tidak hanya warga desa Morela dan desa Mamala, Kabupaten Maluku Tengah saja. Namun juga warga dari kabupaten lain, bahkan banyak juga manerik perhatian turis mancanegara.
Penontonnya tidak hanya warga desa Morela dan desa Mamala, Kabupaten Maluku Tengah saja. Namun juga warga dari kabupaten lain, bahkan banyak juga manerik perhatian turis mancanegara.
Tapi mengapa Tahir menolak untuk mengikutinya? Lantas apa yang membuat Tahir sadar bahwa tindakannya itu tidaklah benar?
Ikuti kelanjutannya cerita berjudul "Bermain Pukul Sapu, Seru Gak Sih?" karya Wulan Mulya Pratiwi hanya dalam buku Semarak Idul Fitri di 5 Benua - 20 Negara ini.
Di dalam buku ini, tak hanya cerita dari Indonesia saja, tapi terangkum juga cerita Idul Fitri dari 19 negara lainnya di dunia yang sebagian besar ditulis berdasarkan pengamatan.
Lantaran sang penulis pernah singgah bahkan tinggal di negara yang bersangkutan.
Wah, keren yaaaa!!
Kesemua cerita tersaji dalam 188 halaman di buku yang enggak bakal membosankan karena dilengkapi juga dengan Tradisi Unik Idul Fitri, Jenis Kuliner Idul Fitri dan Model Pakaian di Hari Idul Fitri. Apalagi juga diselingi Game Activity yang membuat anak tak hanya bertambah wawasan tapi juga mengembangkan keterampilan.
Kompliiit!
Untuk cerita Idul Fitri mancanegara diantaranya ditulis oleh Dwi Arumantikawati dengan judul Eid in the Park yang bercerita tentang Idul Fitri di Australia Barat..
Kisahnya bercerita tentang Zaki yang merasa bersedih lantaran sang Daddy dipastikan tidak bisa merayakan Idul Fitri bersamanya dan sang Mommy.
Tapi kemudian hatinya terhibur karena Ahmed, salah satu teman sekelasnya yang berasal dari Somalia, berjanji menjemputnya dan bersama-sama menuju Whiteman Park untuk Eid Prayer & Festival.
Meski ternyata, di akhir cerita ada yang membuat Zaki merasa sangat bahagia.
Itu apa? Simak yaaa...di bukunya!😀
Nah..nah...nah..
Selain 2 cerita di atas, ada cerita lainnya juga:
- Duit Raya Amirah (Singapura) - Wahyuni Indriyani
- Gema Takbir di Negeri Ginseng ( Korsel) - Reni Nilawati Dewi
- Takbiran di Negeri Jiran (Malaysia) - Diyah Ayuning Tyas
- Idul Fitri di Negeri Tirai Bambu (China) - Erika Risanti
- Kembali Fitrah di Negeri Sakura (Jepang) - Anggita Aninditya
- Anh dan Tradisi Idul Fitri (Vietnam) - Hessa Kartika
- Lebaran di Qatar (Qatar) - Fuatuttaqwiyah El-Adiba
- Eid Mubarak (Arab Saudi) - Sharon Martienda
- Lentera Abubakar (Mesir) - Nenny Makmun
- Tantangan Vewrmicelli (Cape Town) - Ipop S Purintyas
- Meriahnya Eid Al Ft di Magic Island (Hawaii) - Sundari Eko Wati
- Sang Pemenang dari Negara Daun Maple (Kanada) - Novia Sabda
- Hadiah Idul Fitri (Suriname) - Welly Elvandari
- Serunya Berlebaran di Exhibition Park (Canberra) - Dianty Rosirda
- Adelaide Eid Festival (Adelaide) - Savitri Mutia Agustine
- Terpesona di Aya Sophia (Belanda) - Fibula Azalea
- Makan dan Bermain Bersama (Inggris) - Retna Kencanasari
- Lebaran di Goettingen (Jerman) - Dede Rostiana
- Joyeux Aid El-Fitr! ( Perancis) - Dianty Rosirda
- Shalat Ied di Masjid Katedral Moskow (Rusia) - Savitri Mutia Agustine
Wah..banyaaak! Ketje-ketje lagi!
Dan, kesemua cerita akan mengajak anak menjelajahi negara-negara untuk menyaksikan bagaimana Muslim di sana merayakan hari raya Idul Fitri.
Hm, benar-benar buku yang recommended untuk dibaca anak-anak agar mereka bertambah wawasan dan pengetahuan tentang tradisi Idul Fitri di berbagai belahan dunia.
Hanya saja, ada ketidaksesuaian dengan jumlah cerita. Di cover disebutkan 20 negara, tapi ternyata ada 22 negara yang diangkat semarak Idul Fitrinya.
Sebenarnya enggak apa-apa juga, berarti pembaca dapat bonus 2 cerita, ya kan?😍
Alhamdulillah.
Lalu juga ada satu negara, Rusia, yang tidak dilengkapi dengan tambahan informasi layaknya cerita yang lainnya. Jadi belum disertakan info tentang tradisi unik, makanan spesial dan pakaian lebaran. Mungkin ketinggalan saat dicetak atau terlewat disertakan. Juga, ada satu dua typo yang tidak terlalu mengganggu.
Selain ketiga hal itu, bukunya overall okeee otjeee tuh!!😍
Selamat Membaca,
Dian Restu Agustina
Makasiiih mba Dian reviewnya... Hahaa.. Iyaa itu bonus dua ceritaaa.
BalasHapusSama-sama..Iyaaa, bonus tak terduga :)
HapusIkut share di medsos pribadi saya, bolehkah Mbak ?
BalasHapusSilakan Mbak
HapusBagus banget ya, bisa nambah wawasan anak (dan ibunya juga)
BalasHapusBetul bangets
Hapusaku penasaran sama cerita di Suriname mbak'
BalasHapusbanyak orang Jawanya kan ya
pasti asyik ceritanya itu
iyess
HapusUnik-unik ya tradisinya
BalasHapusIya Mbak khas masing-masing
HapusSaya penasaran sama ceritanya mbak imgin tahu bagaimana saudara kita meraakan lebaran di negri orang
BalasHapusIya Mbak..menarik ini
Hapus